7/03/2017

Soal Ujian UT Ilmu Administrasi Negara ADPU4433 Perencanaan Kota Beserta Kunci Jawaban

loading...
loading...
Soal Ujian UT (Universitas Terbuka) Ilmu Administrasi Negara ADPU4433 Perencanaan Kota lengkap dengan kunci jawaban kami share untuk Anda Mahasiswa Universitas Terbuka Non Pendas FISIP (Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik) yang sekarang ini sedang menempuh pendidikan pada Semester 5. Pada postingan kami yang lalu, kami telah berbagi Soal Ujian UT Ilmu Administrasi Negara Semester 5, terakhir kami memposting Soal Ujian UT Ilmu Administrasi Negara ADPU4218 Psikologi Sosial. Seperti yang selalu kami sampaikan pada setiap postingan kami bahwa Soal Ujian UT yang kami bagian ini merupaan ringkasan latihan soal mandiri pada setiap modul mata kuliah Anda dan materi yang ada.

Dengan adanya Soal Ujian UT Ilmu Administrasi Negara dan berbagai Soal UT untuk jurusan lainnya baik Pendas maupun Non Pendas yang telah kami sajikan pada blog ini, tentu Anda akan lebih dimudahkan dalam mempelajari isi materi pada modul. Tak hanya soal saja, namun kami juga memposting berbagai hal lainnya terkait tugas dari Mahasiswa UT, seperti Contoh Laporan PKP UT, Contoh Laporan PKM UT dan masih banyak lainnya. Anda juga bia melihat Nilai Ujian UT pada artikel kami sebelumnya, Anda kan dipandu jika masih belum paham bagaimana cara mengecek Nilai Ujian UT.

Soal Ujian UT Ilmu Administrasi Negara Semester 5 lainnya:

Soal Ujian UT yang kami bagikan ini tak kami pisahkan antara soal dan kunci jawabannya, jadi tentunya Anda sangat mudah sekali dalam mempelajarinya. Anda bisa mempelajari soal ini secara online. Kami juga telah menyiapkan setiap soal dalam bentuk dokumen PDF yang mana Anda bisa mendownload soal ini pada akhir artikel. Dan tak hanya soal saja, Anda juga bisa mengecek Nilai UT pada postingan yang telah kami bagikan sebelumnya, Anda bisa mengecek Nilai UT Pendas maupun Nilai UT Non Pendas.

Soal Ujian UT Ilmu Administrasi Negara ADPU4433 Perencanaan Kota

Soal Ujian UT Ilmu Administrasi Negara ADPU4433 Perencanaan Kota Beserta Kunci Jawaban

Seperti yang telah kami sampaikan diatas bahwa pada blog Soal UAS UT ini kami tidak hanya berbagi Soal untuk satu jurusan saja, namun kami juga berbagi berbagai soal lainnya untuk jurusan yang berbeda, nah untuk melihat lengkap soal-soal jurusan lainnya, silahkan Anda merujuk ke postingan kami Soal Ujian UT. Soal yang kami bagikan untuk jurusan Ilmu Administrasi Negara ini tentunya lengkap, mulai dari semester 1 sampai dengan semester 8, untuk melihat daftar lengkap soalnya, Anda bisa menuju artikel kami Soal Ujian UT Ilmu Administrasi Negara.

Nah berikut ini soal lengkap dari mata kuliah ADPU4433 Perencanaan Kota lengkap dengan kunci jawaban serta pembahasan soalnya yang bisa Anda pelajari untuk persiapan dalam mengikuti ujian akhir semester nantinya.

Soal Ujian UT Ilmu Administrasi Negara ADPU4433

1. Pengertian kota yang sering dijadikan acuan di Indonesia adalah....
a. tempat di mana konsentrasi penduduk lebih padat dari wilayah sekitarnya
b. pusat pemerintahan
c. tempat di mana gedung-gedung, dan sarana transportasi bergerak
d. daerah yang mengalami kemacetan lalu lintas
Jawab:
b. benar

2. Suatu permukiman yang relatif besar, padat, dan permanen, dihuni oleh orang-orang yang heterogen kedudukan sosialnya, merupakan pendapat kota yang dikemukakan oleh....
a. Wirth
b. Marx dan Engels
c. Dwight Sanderson
d. Sjoberg
Jawab:
a. benar

3. Kawasan terbangun (build up area) yang terletak saling berdekatan/terkonsentrasi, yang meluas dari pusatnya hingga ke wilayah pinggiran, atau wilayah geografis yang didominasi oleh struktur binaan merupakan pengertian kota ditinjau dari aspek....
a. ekonomi
b. politik
c. sosial
d. fisik
Jawab:
d. benar

4. Usaha sadar, terorganisasi dan terus menerus dilakukan guna memilih alternatif yang terbaik dari sejumlah alternatif untuk mencapai tujuan tertentu merupakan definisi dari....
a. rancangan
b. perencanaan
c. pengelolaan
d. rekayasa
Jawab:
b. benar

5. Ditinjau dari penglasifikasian perencanaan, apabila dalam merencanakan lebih menyangkut pada upaya memprogram pembangunan seperti menganalisis dan mengevaluasi tujuan dan sasaran alternatif, menyeleksi dan mendisain cara untuk mencapai tujuan yang diinginkan, maka perencanaan tersebut tergolong....
a. normative planing
b. strategic planing
c. operational planing
d. public planing
Jawab:
a. benar

6. Suatu kota dengan ciri-ciri fisik: pola jaringan jalan teratur, pusat kota didominasi oleh pembangunan tempat ibadah, bangunan pemerintah, dan bisnis utamanya, serta kekuasaan terpusat di tengah kota, merupakan ciri-ciri kota....
a. klasik
b. tradisional
c. abad pertengahan
d. industri
Jawab:
a. benar

7. Mengacu pada teori pendekatan teknologi kota, suatu transisi dan evolusi kehidupan perdesaan ke arah perkotaan disebabkan oleh....
a. urbanisasi
b. transmigrasi
c. pertumbuhan gedung-gedung
d. revolusi pertanian
Jawab:
d. benar

8. Morfologi kota-kota tradisional di Indonesia pada periode Majapahit ditandai dengan bentuk kota yang....
a. in tra-muros (di dalam dinding/benteng)
b. extra tra-muros (di luar benteng)
c. religius
d. simetris
Jawab:
a. benar

9. Berdasarkan tinjauan Tjandrasasmita, terdapat pemisahan antara golongan masyarakat dan pola tata ruang pada zaman masuknya Islam ke wilayah pesisir, salah satunya yaitu tempat pertemuan masyarakat dalam upacara besar biasanya diselenggarakan di....
a. alun-alun
b. belairung
c. balai desa
d. keraton
Jawab:
a. benar

10. Rencana yang disusun secara menyeluruh dan terpadu dengan menganalisis segala aspek dan faktor perkembangan dan pembangunan kota dalam suatu rangkaian yang bersifat menyeluruh, berupa uraian-uraian dalam teks kebijaksanaan dan langkah-langkah yang bersifat mendasar yang dilengkapi dengan data serta peta ruang disebut....
a. Rencana Terinci Kota
b. Rencana Bagian Wilayah Kota
c. Rencana Induk Kota
d. Rencana Tata Ruang
Jawab:
c. benar

11. Selama hanya 60 tahun, jumlah penduduk perkotaan naik sepuluh kali lipat, dari sekitar 100 juta pada tahun 1920 menjadi hampir 1 miliar pada tahun 1980. Berkaitan dengan itu WCED (1987) mencatat beberapa hal mengenai pertumbuhan perkotaan secara global, sehingga dapat menyimpulkan bahwa abad 20 dapat disebut sebagai........
a. abad kota-kota modern
b. abad revolusi perkotaan
c. abad revolusi industri
d. abad urbanisasi
Jawab:
b. benar

12. Perubahan fisik kota di negara maju, yang diakibatkan dampak urbanisasi adalah....
a. berkembangnya permukiman elit di pinggiran kota yang ditunjang teknologi maju
b. kota tumbuh menjadi besar dan luas dengan tingkat teknologi dan kualitas kehidupan kota yang kurang memadai
c. penduduk kota mengubah pekerjaan menjadi ekonomi pertanian
d. zona-zona publik menjadi lebih banyak
Jawab:
b. benar

13. Di banyak negara berkembang, kunci dari pertumbuhan ekonomi adalah....
a. pertumbuhan penduduk
b. kebijakan pemerintah
c. pertumbuhan industri
d. peran pihak swasta
Jawab:
a. benar

14. Kerusakan lingkungan, polusi air dan udara, tingkat kebisingan yang tinggi, memburuknya lanskap karena kurang baiknya perencanaan dan kemiskinan, merupakan masalah serius perkotaan yang terkonsentrasi di....
a. pinggiran kota
b. perdesaan
c. kota-kota
d. pusat kota
Jawab:
c. benar

15. Pada tahap perkembangan kota di Indonesia, tarikan metropolitan dan kota-kota besar terhadap migran jauh lebih besar daripada kota-kota menengah maupun kecil, oleh karena itu urbanisasi pada saat itu bersifat.....
a. memusat
b. menyebar
c. berjenjang
d. terkendali
Jawab:
a. benar

16. Menurut Teori Basis Ekonomi, barang/jasa yang diproduksi untuk diekspor ke luar wilayah disebut....
a. pekerja
b. basis
c. pimpinan
d. non basis
Jawab:
b. benar

17. Suatu lokasi di mana konsentrasi kelompok usaha atau cabang industri yang karena sifat hubungannya memiliki unsur-unsur kedinamisan sehingga mampu menstimulasi kehidupan ekonomi baik ke dalam maupun ke luar, merupakan konsep pertumbuhan yang dilihat secara....
a. komprehensif
b. spasial
c. fungsional
d. geografis
Jawab:
c. benar

18. Hierarki kota-kota dalam suatu negara tidak selalu mencapai kesempurnaan seperti yang digambarkan dalam rank size rule. Hal tersebut sangat tergantung kepada tingkat pembangunan....
a. pendidikan
b. infrastruktur
c. ekonomi
d. supratruktur
Jawab:
c. benar

19. Dalam kaitannya dengan peranan kota, fungsi kota yang memberikan kontribusi terbesar dalam meningkatkan GNP adalah fungsi kota sebagai....
a. pusat industri manufaktur
b. pusat kegiatan pelayanan
c. pusat agama
d. pusat pendidikan
Jawab:
b. benar

20. Menurut McGee (1991), terdapat lima daerah kota-mega (mega-urban) di ASEAN yang telah diidentifikasi, yang dibedakan ke dalam tiga kategori: daerah kepadatan tinggi, daerah kepadatan rendah, dan daerah sekitar batas-silang. Daerah kepadatan tinggi terdapat di....
a. Jabotabek, Metro Manila, dan sepanjang daerah Metropolitan Bangkok
b. Surabaya, Singapura, Kuala lumpur
c. Serawak, Singapura, Thailand
d. Metro Manila, Metropolitan Bangkok, Metropolitan Malaysia
Jawab:
a. benar

21. Proses untuk melakukan perubahan atau suatu proses perubahan yang disengaja untuk mencapai perbaikan kehidupan dan penghidupan yang berkesinambungan disebut....
a. pembangunan
b. pengembangan
c. perencanaan
d. pengawasan
Jawab:
a. benar

22. Perbedaan antara pembangunan dengan perkembangan adalah....
a. pembangunan adalah proses perubahan yang dilakukan melalui upaya-upaya secara sadar dan terencana; sedangkan
b. pembangunan adalah proses perubahan yang dilakukan melalui upaya-upaya secara sadar dan terencana; sedangkan pengembangan adalah proses perubahan yang terjadi secara alami sebagai dampak dari adanya pembangunan
c. pembangunan adalah perkembangan berkelanjutan; sedangkan perkembangan adalah pembangunan yang diprioritaskan penyelesaiannya
d. pembangunan adalah titik tolak membuat masyarakat menjadi sejahtera; sedangkan perkembangan adalah proses memodernisasi masyarakat
Jawab:
a. benar

23. Suatu proses penyusunan tahap-tahap kegiatan yang melibatkan berbagai unsur di dalamnya, guna pemanfaatan dan pengalokasian sumber-sumber daya yang ada dalam rangka meningkatkan kesejahteraan sosial dalam suatu lingkungan wilayah/daerah dalam jangka waktu tertentu merupakan pengertian dari....
a. perencanaan pembangunan daerah
b. perencanaan nasional
c. perencanaan sektoral
d. perencanaan dimensional
Jawab:
a. benar

24. Perencanaan yang mempertimbangkan kaitan dan keterpaduan antarsektor serta juga kaitan dan keterpaduan antarsub wilayah di dalam wilayah tersebut, serta pengaruh wilayah luar terhadap wilayah perencanaan, adalah....
a. perencanaan wilayah yang integral
b. perencanaan wilayah yang terbatas
c. perencanaan wilayah khusus
d. perencanaan wilayah berdimensi
Jawab:
d. benar

25. Selain efisiensi dan kebutuhannya, keterkaitan antara perencanaan pembangunan nasional yang bersifat makro dengan perencanaan pembangunan daerah yang bersifat regional, dapat dilihat dari perbedaan utama dalam hal....
a. wilayah perencanaannya
b. siapa yang memberi keputusan
c. luas cakupan wilayah
d. jenis komoditas utamanya
Jawab:
a. benar

26. Titik berat dari perencanaan nasional adalah....
a. penggunaan lahan atau perencanaan tata ruang
b. pengendalian jumlah penduduk
c. mengurangi penggusuran
d. menyediakan lapangan pekerjaan
Jawab:
a. benar

27. Menurut Lynch, unsur pembentukan citra kota berupa struktur fisik yang menonjol, apabila dilihat dari jauh, dari berbagai sudut pandang dan jarak, dan elemen lainnya, dapat dijadikan acuan, disebut....
a. path
b. edge
c. district
d. node/care
Jawab:
d. benar

28. Secara spesifik prasarana yang paling berpengaruh terhadap struktur tata ruang kota adalah....
a. kawasan perumahan
b. prasarana transportasi
c. kawasan industri
d. pusat perdagangan
Jawab:
b. benar

29. Pendapat yang menyatakan proses pertumbuhan kota lebih berdasarkan sektor-sektor daripada sistem gelang sebagaimana dikemukakan dalam teori Burgess, dikemukakan oleh....
a. Homer Hoyt
b. Harris dan Ullman
c. Burgess
d. Rostow
Jawab:
a. benar

30. Dari sekian banyak komponen morfologikal komponen yang paling nyata manifestasinya dalam menentukan periodisasi pembentukan kota di negara barat adalah....
a. pola jalan
b. pola pemukiman
c. pola bangunan
d. pola transportasi
Jawab:
a. benar

31. Daerah/subzona di mana penggunaan lahan kedesaannya lebih dominan, dengan ciri-ciri: konversi lahan kedesaan menjadi lahan kekotaan mulai banyak terjadi tetapi frekuensinya tidak setinggi seperti dalam inner fringe subzone, infiltrasi kenampakan kekotaan mulai nampak, dan pemilikan lahan masih didominasi petani, disebut....
a. outer fringe
b. concentric fringe
c. urban area
d. rural area
Jawab:
a. benar

32. Aktivitas perencanaan kota merupakan aktivitas yang dilakukan oleh....
a. pemerintah
b. individu
c. swasta
d. partai politik
Jawab:
a. benar

33. Dalam pendekatan equity planing yang betanggung jawab untuk membentuk kelompok yang tertinggal dan kurang beruntung berkaitan dengan hakikat perkembangan kota adalah....
a. perencana
b. pembuatan keputusan
c. pemerintah
d. privat
Jawab:
a. benar

34. Pendekatan perencanaan yang lebih berorientasi pada pemecahan persoalan pada tingkat lokal; menganggap partisipasi masyarakat sebagai kunci keberhasilan; memanfaatkan adaptasi pengalaman dari konteks lainnya; dan menganggap perencanaan lebih sebagai proses daripada produk adalah pendekatan...
a. perencanaan komprehensif
b. perencanaan struktur
c. perencanaan tindak
d. perencanaan strategis
Jawab:
c. benar

35. Dalam hal pengembangan lingkungan, mengacu pada realitas perkembangan kota, implikasi perubahan global dan prinsip yang harus dikembangkan, serta aspirasi terhadap pengembangan kota, Deklarasi urban-21 merekomendasikan aksi sebagai berikut....
a. mengakui peranan sektor informal dan mengintegrasikannya dengan ekonomi formal
b. mempertimbangkan dan mengintegrasikan permukiman informal ke dalam struktur dan kehidupan kota eksisting
c. berupaya untuk mencapai keseimbangan antara lingkungan alam dan lingkungan binaan
d. organisasi non-pemerintah dan organisasi berbasis masyarakat harus diperdayakan untuk berperan serta secara penuh dalam pembangunan berkelanjutan dan berkeadilan
Jawab:
c. benar

36. Dalam kaitannya dengan perencanaan kota, prinsip pengambilan keputusan pada tingkat terendah untuk memaksimalkan partisipasi dan efektivitas proses perencanaan disebut sebagai prinsip....
a. keberlanjutan
b. partisipasi
c. koordinasi vertikal dan horizontal
d. subsidiaritas
Jawab:
d. benar

37. Dalam proses perencanaan, tahapan analisis yang bertujuan mendeskripsikan dan menilai keadaan masa lalu secara historis dan masa sekarang, sehingga persoalan yang telah dirumuskan didukung oleh data dan informasi yang relevan, adalah tahapan kegiatan....
a. analisis alternatif
b. analisis penyusunan skenario di masa datang
c. analisis prakiraan
d. analisis data dasar
Jawab:
d. benar

38. Dalam terminologi perencanaan, ekspresi prioritas dari yang ingin dicapai yang formulasinya dilakukan pada tahap awal siklus perencanaan adalah....
a. review dan kesepakatan
b. review dan implementasi
c. tujuan dan sasaran
d. pendefinisian persoalan
Jawab:
c. benar

39. Dalam kaitannya dengan tata ruang kawasan perkotaan, yang dimaksud dengan rencana struktur adalah....
a. kebijakan yang menggambarkan arahan tata ruang untuk kawasan perkotaan metropolitan dalam jangka waktu sesuai dengan rencana tata ruang
b. kebijakan yang menetapkan lokasi dari kawasan yang harus dilindungi dan dibudidayakan serta diprioritaskan pengembangannya dalam jangka waktu perencanaan
c. pengaturan yang memperlihatkan keterkaitan antara blok-blok penggunaan kawasan untuk menjaga keserasian pemanfaatan ruang dengan manajemen transportasi kota dan pelayanan utilitas kota
d. pengaturan geometris pemanfaatan ruang yang menggambarkan keterkaitan antara satu bangunan dengan bangunan lainnya, serta keterkaitannya dengan utilitas bangunan dan utilitas kota/kawasan (saluran drainase, sanitasi dll)
Jawab:
a. benar

40. Untuk mengoperasionalisasikan RTRW/RUTR kawasan perkotaan, perlu adanya suatu upaya penetapan rencana tata ruang dalam bentuk....
a. peraturan daerah kota/kabupaten
b. perumusan visi dan misi
c. master plan kota
d. maket kota
Jawab:
a. benar

41. Permasalahan-permasalahan yang terjadi di dalam kota yang harus dihadapi oleh kota itu, disebut permasalahan....
a. eksternal perkotaan
b. internal perkotaan
c. strategi perkotaan
d. skenario perkotaan
Jawab:
b. benar

42. Kebijakan pembangunan yang tidak ditujukan untuk mengintervensi perkembangan perkotaan, namun dampaknya terhadap perkembangan perkotaan sangat besar adalah....
a. kebijakan eksplisit
b. kebijakan implisit
c. kebijakan nasional
d. kebijakan lokal
Jawab:
b. benar

43. Yang menjadi isu strategi dalam perencanaan tata ruang kota di Indonesia adalah bagaimana mengefektifkan rencana tata ruang agar dapat mendorong pertumbuhan ekonomi kota sesuai dengan fungsi dan perannya secara....
a. lokal
b. regional
c. nasional
d. internasional
Jawab:
a. benar

44. Tujuan manajemen lahan perkotaan secara umum adalah....
a. efektivitas dan keadilan dalam pemilikan dan pemanfaatan lahan
b. efisiensi dan keadilan dalam pemilikan dan pemanfaatan lahan
c. regulasi pengelolaan lahan untuk bangunan
d. regulasi di bidang transportasi
Jawab:
b. benar

45. Pengertian lingkungan hidup sebagaimana dimaksud dalam undang-undang No. 23/1997 adalah....
a. lingkungan di mana segala jenis makhluk hidup berada
b. tempat semua jenis makhluk hidup, hidup berdampingan
c. kesatuan ruang dengan semua benda, daya, keadaan dan makhluk hidup, termasuk di dalamnya manusia dan perilakunya yang mempengaruhi kelangsungan perikehidupan dan kesejahteraan manusia serta makhluk hidup lain
d. kesatuan lingkungan dengan semua benda hidup dan perilakunya yang memiliki cita-cita kesejahteraan
Jawab:
c. benar

Download Soal Ujian UT Ilmu Administrasi Negara ADPU4433

Soal yang kami bagikan ini tak hanya dalam bentuk artikel saja, namun kami juga telah menyiapkan soal-soal ini dalam bentuk dokumen PDF yang mana bisa Anda unduh langsung untuk nanti Anda cetak dan pelajari di rumah, jadi Anda tidak perlu repot untuk melakukan copy-paste artikel ini. Nah berikut ini bisa Anda Download Soal Ujian UT Ilmu Administrasi Negara ADPU4433 Perencanaan Kota, berikut silahkan klik link dibawah ini.


Kami berharap soal-soal yang kami bagikan pada blog Soal UAS UT ini bisa berguna bagi Anda dalam menyiapan diri untuk mengikuti Ujian Akhir Semester nantinya. Dengan mempelajari soal seperti ini yang sudah dilengkapi dengan kunci jawaban dan pembahasan jawabannya tentu Anda akan lebih mudah mengingat materinya jika kemungkinan nantinya soal yang sama keluar pada waktu ujian.

Sekian artikel ami terkait Soal Ujian UT Manahemen ADPU4433 Perencanaan Kota, semoga artikel ini bisa berguna bagi Anda. Jika Anda ada pertanyaan terait koten pada blog ini, silahkan hubungi kami melalui halaman Contact Jangan lupa juga untuk merekomendasikan blog kami pada teman Anda yang lainnya, dan berbagi Soal kami pada Social Media agar teman Anda bisa mengetahuinya juga, terima kasih.
Soal Ujian UT Ilmu Administrasi Negara ADPU4433 Perencanaan Kota Beserta Kunci Jawaban Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Soalku.com